Kota Medan terendam banjir akibat dilanda hujan deras lebih kurang 3 jam
Mataexpose.co.id . 04/09/23. Medan Kota Medan terendam banjir akibat dilanda hujan deras lebih kurang 3 jam Minggu (3/9/2023) sore hingga malam hari. Beberapa warga dievakuasi dan sejumlah kendaraan mogok di jalan.
Terjadi genangan di beberapa kawasan. Akibat hujan deras mulai sekitar pukul 18.00 wib. beberapa titik lokasi yang mengalami banjir dengan kedalaman bervariasi
Di Kampung Aur, Jalan Letjen Suprapto dengan ketinggian air 20-40 cm. Diketahui Warga sekitar masih bertahan di rumah masing-masing.
Di Jalan Gatot Subroto, tepatnya di kawasan Carrefour, dengan ketinggian air mencapai 50 cm.
Di Jalan Dr Mansyur, tepat di depan RS USU, terpantau air dengan ketinggian 20-60 cm.
Jalan Perjuangan, Kecamatan Medan Sunggal, ketinggian air mencapai 50-100 cm. Diketahui sejumlah warga dievakuasi karena terjebak air yg meluap
Di Jalan Ir Juanda, Kecamatan Medan Baru ketinggian relatif kecil yaitu 20 cm. Warga masih bertahan di rumah masing-masing.
Di Kelurahan Beringin, Kecamatan Medan Selayang ketinggian air mencapai 80 cm. Diketahui Warga masih bertahan di rumah masing-masing.
Di Jalan Abadi, Kecamatan Medan Sunggal tergenang air hingga 100 cm. beberapa warga harus dievakuasi karena terjebak banjir.
Evakuasi warga di Jalan Perjuangan berjumlah 3 orang. Lansia wanita 1 orang umur 70 tahun, wanita dewasa 1 orang umur 27 tahun dan balita 1 orang 1 tahun,
Video kondisi banjir di Medan juga sudah viral di media sosial. Banyak Warganet mengomentari mengenai kondisi banjir yang terus melanda Medan usai diguyur hujan.
Marolop Sihotang